fk@fk.uns.ac.id +62 271 664178

Masyarakat Saat Ini Menganggap Covid-19 Adalah Sebuah Ancaman, Ungkap Prof. Dr. Hartono, dr., M.Si. Selaku Direktur RS UNS


 

“Meredakan Stres dan Meningkatkan Imun dengan Olahraga”

Akhir bulan September 2020 lalu diadakan sebuah acara webinar dengan topik Tetap Waras dan Bugar di Era Pandemi Covid-19 yang diselenggarakan oleh Program Studi Kedokteran Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret (FK UNS) dengan peserta dari dosen dan partisipan lainnya. Webinar ini menghadirkan dua narasumber yang salah satunya adalah Prof. Dr. Hartono, dr., M.Si. selaku Direktur Rumah Sakit UNS (RS UNS) dalam materinya bertema meredakan stres dan meningkatkan imun dengan olahraga.

Sejak akhir tahun 2019, Covid-19 dimulai dari kota Wuhan, provinsi Hubei, Cina, lalu dalam tempo kurang satu tahun hampir seluruh negara di dunia ini masuk dalam kategori pandemi Covid-19. Skenario pandemi Covid-19 ini akan selesai tapi relatif lama dan bahkan mungkin tidak akan selesai (seperti penyakit DFH, Morbili, Varicela, dsb). Covid-19 ini akan berada disekitar kita. Menghadapi situasi ini, kalangan dunia kedokteran akan selalu siap untuk mempersiapkan diri dengan baik dalam menghadapi pandemi Covid-19 yang seperti tanpa berkesudahan ini.

Langkah pencegahan yang utama pada masyarakat dan juga didukung oleh pemerintah atau lembaga non pemerintah sebagai regulator melalui informasi dan edukasi yang kuat, yaitu yang pertama adalah mencegah transmisi penyebaran dengan physical distancing, pakai masker, dan mencuci tangan atau memakai hand sanitizer sesering mungkin. Kemudian langkah kedua adalah meningkatkan daya tahan tubuh dengan olahraga, gizi seimbang, menghindari stress, imunomodulator, berjemur di bawah sinar matahari, dsb. Langkah pertama dan kedua harus kita lakukan sebab apabila hanya langkah pertama saja yang kita lakukan maka akan riskan.

Di kalangan masyarakat saat ini Covid-19 direspon sebagai “ancaman” dan menjadi stressor yang mempengaruhi suasana pikiran dan stres yang mengakibatkan lemahnya daya tahan tubuh. Perilaku stress yang terlalu tinggi akan menekan imunitas atau daya tahan tubuh kita. Cara menerima keadaan di suasana pandemi ini yakni menyikapinya dengan rasional, medekatkan diri dengan Tuhan Yang Maha Esa dengan beribadah, rekreasi, atau dengan berolahraga teratur.

Olahraga menjadi management stress agar suasana pikiran relatif stabil dan perilaku kita menjadi proposional. Fungsi olahraga membantu kita mengelola dan mengatur stres kita khususnya akibat Covid-19 ini. Olahraga harus dilakukan secara bertahap, teratur, dan dengan dosis latihan yang benar. Dosis latihan yang benar meliputi: intensitas, durasi, dan frekuensi latihan. Apabila kita salah dalam berolahraga maka akan menurunkan imunitas atau daya tahan tubuh kita.

Olahraga kardio merupakan jenis olahraga non pertandingan yang punya gerakan ritmis dan teratur, yang dapat meningkatkan denyut jantung. Olahraga jenis ini mampu memicu kontraksi otot-otot tubuh, meningkatkan denyut jantung, serta memperlancar peredaran darah. Jenis olahraga kardio yaitu: berjalan kaki, sepeda statis atau sepeda dinamis, lari, renang, senam, aerobic, mendayung, dsb.

Lakukan olaraga dengan intensitas sedang saja kita lakukan, sebab apabila kita berolahraga secara berlebihan (mengalami kelelahan) maka justru akan merontokan atau menurunkan sistim kekebalan tubuh kita. Demikian paparan Prof. Dr. Hartono, dr., M.Si. selaku Direktur RS UNS melalui daring.

 

HUMAS FK UNS: Ari Kusbiyanto