fk@fk.uns.ac.id +62 271 664178

FK UNS Tandatangani Perjanjian Kerja Sama dengan Universitas Negeri Semarang


 

Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret (FK UNS) menerima kunjungan perwakilan dari Universitas Negeri Semarang (UNNES) dalam rangka penandatanganan perjanjian kerja sama. Pertemuan ini ditandai dengan penandatanganan dokumen perjanjian kerja sama dan pemberian cinderamata oleh kedua belah pihak secara luring di Auditorium Fakultas Kedokteran UNS, pada Rabu (20/7/2022).

Penandatangan perjanjian kerja sama dilakukan langsung oleh Dekan Fakultas Kedokteran UNS, Prof. Dr. Reviono, dr., Sp.P(K)., didampingi Wakil Dekan Perencanaan, Kerjasama Bisnis dan Informasi, Dr. Selfi Handayani, dr., M.Kes. dengan Dekan Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) UNNES, Prof. Dr. Tandiyo Rahayu, M.Pd., didampingi Wakil Dekan Bidang Akademik FIK UNNES, Dr. Mahalul Azam, dr., M.Kes.

Tujuan dari penandatanganan perjanjian kerja sama ini adalah pendampingan dari Fakultas Kedokteran UNS pada pembukaan Program Studi Kedokteran di Fakultas Kedokteran Universitas Negeri Semarang.

Dekan Fakultas Kedokteran dalam sambutannya menyampaikan walaupun pemerintah telah memberikan banyak kesempatan kepada perguruan tinggi negeri untuk membuka program studi kedokteran namun harus tetap memperhatikan masalah mutu dari program studi yang akan didirikan tersebut.

“Tentunya kita harus tetap berpegangan pada mutu, harus ada jaminan mutu di program studi kedokteran, hal ini karena program studi kedokteran itu agak unik dibanding program studi yang lain, karena disamping akademik disitu ada profesi. Walaupun itu terpisah proses pendidikannya namun itu menjadi satu paket pendidikan sehingga itu memerlukan pembinaan yang membedakan dengan yang lain,” ucap Prof. Reviono.

Beliau juga berharap agar kerjasama ini bisa berjalan dengan baik dan lancar sehingga bisa mewujudkan program studi kedokteran baru yang kelak bisa menghasilkan dokter-dokter yang bermanfaat bagi masyarakat.

Dekan Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) UNNES, Prof. Dr. Tandiyo Rahayu, M.Pd. dalam kesempatan ini menyampaikan rasa terima kasihnya atas bimbingan yang diberikan oleh Fakultas Kedokteran UNS.

“Kami sangat bersyukur dan terima kasih sekali atas perkenan Fakultas Kedokteran UNS untuk bisa membina dan menemani kami mewujudkan pembukaan program studi dan fakultas kedokteran di Universitas Negeri Semarang,” tuturnya.

 

Reporter: Muh. Abu Dawud