fk@fk.uns.ac.id +62 271 664178

Prof. Dr. Pamudji Utomo, dr., Sp.OT(K) Dikukuhkan menjadi Guru Besar FK UNS Bidang Ilmu Orthopaedi Tulang Belakang


 

Fakultas kedokteran (FK) Universitas Sebelas Maret (UNS) kembali menambah satu guru besar baru. Penambahan guru besar ini setelah dikukuhkannya Prof. Dr. Pamudji Utomo, dr., Sp.OT(K) menjadi guru besar Fakultas Kedokteran dalam bidang Ilmu Orthopaedi Tulang Belakang pada Selasa, (19/09/2023) di Gedung Auditorium G.P.H Haryo Mataram UNS.

Prof. Pamudji sendiri merupakan guru besar ke-48 di Fakultas Kedokteran UNS dan guru besar yang ke-276 di UNS. Dalam pidato inagurasinya, beliau mengambil judul tentang ‘Penanganan Penyakit Tulang Belakang Untuk Meningkatkan Kualitas Hidup Sumber Daya Manusia’.

(Geser untuk foto selanjutnya)

Gelar Profesor yang telah disandang pastinya membawa tantangan tersendiri untuk bisa menghidupkan budaya akademik yang baik dalam penelitian dan pengajaran serta melakukan pengembangan keilmuan yang dimilikinya.

Rektor UNS, Prof. Dr. Jamal Wiwoho, S.H., M.Hum dalam sambutannya merasa bangga dengan bertambahnya 5 guru besar baru di UNS.

(Geser untuk foto selanjutnya)

“Melahirkan banyaknya Profesor memang harus menjadi sebuah tradisi di Universitas Sebelas Maret, yang sekarang Lektor Kepala tidak boleh merasa nyaman dengan posisinya sekarang. Kita akan dorong terus menerus karena sekarang ada lebih dari 900 dosen yang bergelar doktor di UNS, kita akan dorong dari Lektor Kepala menjadi Guru Besar,” ucap beliau.

Prof. Jamal juga berharap guru besar yang ada di UNS untuk terus meningkatkan produktifitas publikasi, jurnal, riset dan pengabdian agar gelar yang telah didapatkan saat ini bisa bermanfaat dan tidak hanya sekedar pelengkap sebuah nama.

 

Reporter: Muh. Abu Dawud
Editor: Wartini