fk@fk.uns.ac.id +62 271 664178

FK UNS Berhasil Juarai Perlombaan Olahraga dalam Rangka Dies Natalis ke-49 UNS


 

Dalam rangka menyemarakkan Dies Natalis ke-49 Universitas Sebelas Maret (UNS), Fakultas Kedokteran (FK) ikut serta dalam berbagai kegiatan yang diadakan oleh panitia Dies Natalis UNS. Salah satu kegiatan yang diikuti oleh sivitas akademika FK UNS adalah perlombaan olahraga di lingkungan universitas. Terdapat tiga cabang olahraga (cabor) yang diperlombakan yakni Fun Archery, Fun Woodball, dan Petanque.

Kegiatan ini dihelat di Gedung Olahraga (GOR) UNS pada Kamis (10/4/2025) dan diikuti oleh ratusan sivitas akademika UNS baik dari fakultas, lembaga, direktorat, serta Dharma Wanita Persatuan (DWP) UNS.

Pada perlombaan ini, sivitas akademika FK UNS berhasil menjuarai beberapa kategori perlombaan antara lain Juara 1 Petanque Double Men, Juara 2 Fun Woodball DWP, Juara 3 Fun Archery DWP, dan Juara 3 Fun Archery.

(Geser untuk foto selanjutnya)

Wakil Dekan Bidang Non Akademik FK UNS, Dr. Annang Giri Moelyo, dr., Sp.A (K)., M.Kes.dalam kesempatan terpisah menyampaikan selamat kepada sivitas akademika FK UNS yang berhasil menjuarai perlombaan ini.

“Alhamdulillah dengan penuh perjuangan, akhirnya tim dari FK UNS berhasil menjuarai beberapa kategori lomba yang diadakan. Selamat kepada para pemenang, terima kasih atas perjuangannya. Tak lupa saya ucapkan Selamat Dies Natalis ke-49 UNS, semoga UNS tetap Berjaya dan membawa kemanfaatan bagi seluruh masyarakat,” ucapnya.

Ketua Bidang Olahraga Dies Natalis ke-49 UNS, Dr. Hedrig Joko Prasetyo, M. Or., menyampaikan bahwa ratusan sivitas akademika UNS antusias mengikuti perlombaan yang diadakan ini.

“Perlombaan ini dalam rangka peringatan Dies Natalis ke-49 UNS khususnya di bidang olahraga, dengan memperlombakan tiga bidang olahraga yaitu fun archery, fun woodball, dan petanque. Kurang lebih terdapat sekitar 180 sivitas akademika UNS yang mengikuti perlombaan ini dengan penuh semangat dan semuanya menjunjung nilai-nilai sportivitas,” ujar Dr. Hendrig.

Dr. Hendrig menambahkan bahwa diselenggarakannya lomba ini supaya dapat mempererat silaturahmi antar sivitas akademik UNS. Beliau juga menambahkan bahwa tujuan dari adanya lomba ini untuk membangun kebiasaan baik olahraga di lingkungan sivitas akademika UNS.

(Geser untuk foto selanjutnya)

“Harapannya dengan adanya lomba ini adalah untuk memasyarakatkan olahraga itu sendiri. Juga untuk menumbuhkan habit olahraga di lingkungan sivitas akademik UNS, dengan begitu akan menjadi bugar dan dapat meningkatkan kinerja sivitas akademik,” pungkas Dr. Hendrig.

Selain perlombaan ini, diselenggarakan juga jalan sehat dan senam sehat pada Sabtu (12/4/2025). Jalan sehat dan senam sehat tersebut merupakan acara puncak dari rangkaian Dies Natalis ke-49 UNS di bidang olahraga. Acara tersebut juga akan dimeriahkan oleh penampilan OM Lorenza yang banyak digemari dan menjadi primadona saat ini.


Humas FK UNS